Pagi hari yang sangat cerah mengiringi langkah warga MIN 1 Sidoarjo dalam peringatan Hari Pahlawan tahun 2024 dengan menggelar upacara bendera yang khidmat. Acara yang berlangsung pada hari Senin, 11 November 2024 ini diikuti oleh seluruh civitas akademika MIN 1 Sidoarjo dan juga seluruh peserta didik mulai dari kelas I hingga VI.

Sebagai bentuk penghormatan kepada para pahlawan, seluruh peserta upacara mengenakan pakaian yang bertemakan perjuangan. Seluruh peserta didik tampak anggun dan gagah dalam balutan pakaian pejuang nasional serta berbagai macam pakaian adat Indonesia. Hal ini semakin menambah semarak suasana peringatan Hari Pahlawan di MIN 1 Sidoarjo.

Bapak/ibu guru mengikuti upacara memperingati Hari Pahlawan 10 November 2024 di MIN 1 Sidoarjo.

Dalam amanatnya, Ibu Sri Utami, M.Pd. selaku pembina upacara, mengajak seluruh peserta untuk selalu mengingat jasa para pahlawan yang telah berjuang merebut kemerdekaan. “Sebagai generasi penerus bangsa, kita harus meneladani semangat juang para pahlawan. Salah satu cara yang dapat kita lakukan adalah dengan mencintai negara kita. Jangan pernah melakukan tindakan yang merugikan orang lain, seperti bullying. Sebaliknya, sebarkanlah cinta kasih sesama anak bangsa,” tegas Ibu Sri Utami.

Upacara peringatan Hari Pahlawan di MIN 1 Sidoarjo ini juga menjadi ajang bagi peserta didik khususnya kelas V untuk menunjukkan kemampuannya sebagai petugas upacara. Mayoritas petugas upacara pada hari ini adalah peserta didik kelas V yang tampil percaya diri dan terampil dalam menjalankan tugasnya.

Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan semangat nasionalisme dan patriotisme peserta didik MIN 1 Sidoarjo semakin tertanam. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi sarana untuk menumbuhkan rasa cinta tanah air dan kebanggaan sebagai warga negara Indonesia.